Halaman

Rabu, 27 Agustus 2008

AMD Dukung Game DirectX 10.1

Produsen kartu grafis (GPU/graphics processing unit) terbesar ketiga dunia Advanced Micro Devices Inc (AMD) menjalin kerja sama dengan para produsen game untuk mengembangkan game berkinerja tinggi yang menggunakan teknologi grafis DirectX 10.1 produksi Microsoft Corp.

Para produsen game yang terlibat, antara lain Electronic Arts Inc (EA), Sega Corp, dan NHN Games Corp. Para produsen game itu menyiapkan game baru yang menggunakan DirectX 10.1 seperti "Battleforge" (EA), "Stormrise" (Sega), dan " Cloud 9" (NHN) untuk berjalan pada kartu grafis andalan AMD untuk game, yaitu ATI Radeon HD 3000 Series dan ATI Radeon HD 4800 Series.

"Game PC (personal computer) berkembang cepat dan pesat. Dukungan hardware AMD mampu meningkatkan signifikan kinerja dan tampilan visual game yang menggunakan teknologi grafis DirectX 10.1," ujar Global Director Games for Windows Microsoft Corp Kevin Unangst.

Guna menunjukkan perbedaan yang ditawarkan teknologi software DirectX 10.1,AMD membangun game demo berjudul "Ping Pong". Ini adalah game sederhana. Namun, game itu memiliki tampilan grafis 3D (tiga dimensi) berdetail sangat tinggi.

Dalam industri GPU, AMD bersaing sengit dengan Intel Corp dan NVIDIA Corp, serta produsen lebih kecil seperti Matrox Electronic Systems Ltd, Silicon Integrated Systems (SiS) Corp, dan S3 Graphics Co Ltd.AMD menjelma sebagai produsen utama GPU dunia setelah mengakuisisi produsen GPU Kanada ATI (Array Technologies Incorporated) Technologies Inc pada 2006. (sindo//srn)

Sumber : www.okezone.com

0 komentar:

Posting Komentar